Sambut HUT TNI ke-78, Korem 142/Tatag Laksanakan Kegiatan Senam Bersama dan Bakti Sosial Kesehatan di Makodim 1418/Mamuju

    Sambut HUT TNI ke-78, Korem 142/Tatag Laksanakan Kegiatan Senam Bersama dan Bakti Sosial Kesehatan di Makodim 1418/Mamuju

    Mamuju – Dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT TNI ke 78 Tahun 2023, Korem 142/Tatag melaksanakan Senam Bersama, bakti kesehatan Donor Darah, Sunatan Massal Dan Pengobatan Massal yang dipusatkan di Makodim 1418/Mamuju, jalan Yos Sudarso, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Minggu, (24/09/2023)

    Kegiatan Olahraga Bersama dan Baksos Kesehatan HUT TNI Ke-78 Kodim 1418/Mamuju dengan tema ” *TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju”.* yang dihadiri oleh Danrem 142/Tatag Brigjen TNI. Farouk Pakar, S.Pd., M.Han, Kasrem 142/Tatag Kolonel Inf. Hadi Purwo Subroto, SAB, MM, Dandim 1418/Mamuju Kolonel Inf M. Imasfy S.E, Danlanal Mamuju Letkol Laut (P) Mochamad Reza Achwandi, MBA M.Tr Hanla, Danden TNI AU Tampa Padang Mamuju Kapten ADM Aswarman, Agus Sumirat Deputi Kepala Perwakilan BI Sulbar, Octarez Ali Ibrahim (Pimpinan Cab. BRI Mamuju, PJU Korem 142/Tatag, personel Kodim 1418/Mamuju dan masyarakat.

    ” Hari ini Kita melaksanakan Olahraga bersama yang melibatkan masyarakat sekitar seribu orang, yang kemudian dilanjutkan dengan Pengobatan Massal, Sunatan Massal, dan Donor Darah, ” kata Danrem 142/Tatag.” 

    Brigjen TNI Farouk Pakar, S.Pd., M.Han juga menyampaikan, bahwa hari ini merupakan kali pertama dilaksanakannya rangakain kegiatan dalam rangka HUT TNI ke 78, dan berikutnya akan kembali dilaksanakan berbagai kegiatan. 

    ” Ini baru hari pertama, nanti tanggal 2 ada kegiatan bakti sosial menyerahkan bantuan kepada Warakawuri dan Veteran, selanjutnya tanggal 5 Oktober kami melaksanakan upacara Puncak HUT TNI ke 78  yang akan dilaksanakan di Makodim 1418/Mamuju bersama Forkopimda. ” Pungkas Danrem.” 

    Untuk itu, di HUT TNI ke 78 Tahun 2023, Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Farouk Pakar, S.Pd., M.Han. berharap, keberadaan TNI dapat diterima oleh masyarakat khususnya di Sulawesi Barat dan dapat bekerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan di Sulawesi Barat.

    Keterlibatan TNI dalam berdemokrasi sudah jelas, Netralitas kita sesuai perintah dari Bapak Panglima TNI, Bapak Kasad, dan Pangdam XIV/Hasanuddin sudah ditekankan secara terus menerus.
    Untuk itu di Sulawesi Barat, baik itu TNI AD, TNI AL dan TNI AU berkewajiban untuk menjaga netralitas TNI pada pesta Demokrasi tahun 2024 mendatang.” Tutup Danrem 142/Tatag.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Sambut HUT TNI Ke-78, Kodim 1402/Polman...

    Artikel Berikutnya

    Saka Wira Kartika Kodim 1428 Mamasa Latihan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Babinsa Kodim Mamuju Bersama Masyarakat Bersihkan jalan Desa*
    Babinsa Koramil Pasangkayu Gelar Karya Bakti di Dusun Muhajir untuk Cegah Banjir dan DBD
    Saluran Air Dipenuhi Sampah, Babinsa Kodim Polman Ajak warga Gotong Royong

    Ikuti Kami